Kedip Indah Mata Jernih

Mata lelah bikin penampilan ku-rang oke. Apalagi bila 'dihiasi' lingkaran hitam di sekitarnya. Anda bisa saja mencoba trik make-up untuk membuat mata tampak lebih bersinar. Tapi maukah bersembunyi terus di balik polesan tebal? Coba trik ini untuk membuat mata benar-benar kembali cemerlang :

Menghilangkan lingkaran hitam: campur satu sendok teh madu murni dengan 2-3 tetes pe-rasaan jeruk lemon. Aduk hingga lemon larut ke dalamnya. Setelah itu, oleskan pada daerah bawah mata yang menghitam, berulang-ulang, dan merata. Biarkan 1 5-20 menit sampai larutan madu dan lemon mengering dan mengerak. Bersihkan.

Letih karena terlalu lama di depan layar komputer atau menonton tv: ambil sebong-kah kecil es batu. Lalu usapkan pada sekeliling mata. Cara ini akan membuat peredaran darah kembali lancar sehingga mata menjadi segar.

Mata sembab: kupas sebuah alpukat lalu dipotong tipis-tipis menyerupai lempengan. Tempelkan pada mata yang lelah atau sembab, lalu diamkan selama 20 menit. Bersihkan sisa alpukat dengan air dingin.

0 komentar:

Posting Komentar